Venna Melinda Ikut Simpati Pada Prita Mulyasari
1:25 PM Posted by Rikalu09
Venna Melinda turut menyatakan keprihatinan terhadap Prita Laura yang divonis bersalah dan harus membayar denda Rp204 juta kepada RS Omni Internasional. Venna percaya kekuatan rakyat.
"Saya percaya kepada people power, hukum tertinggi ada pada masyarakat. Kita enggak bisa melawan itu. Menurut saya, harusnya jadi prioritas lah. Karena kita perempuan, kita harus peduli juga untuk kasus Prita," terang Venna di JCC, Senayan, Jakarta, Minggu (7/12/2009).
Menurut artis yang kini jadi anggota DPR itu, sebagai pasien yang tak mendapat kepuasan atas pelayanan dari rumah sakit, Prita berhak berkeluh kesah.
"Harusnya setiap warga negara punya hak untuk mengemukakan pendapat. Saya lihat kasus Prita sangat panjang dan masyarakat bingung, yang benar yang mana. Kasus Prita unik sekali. Kalau kita mengalami suatu treatment enggak baik dari rumah sakit, ya kita mau curhat, malah divonis bersalah," jelasnya.
Venna menyatakan dukungan moril untuk Pria. Dia juga berniat menggalang dana untuk meringankan denda Rp204 juta yang harus dibayarkan Prita.
Seperti diketahui, Prita diputus bersalah dalam gugatan perdata yang dilayangkan RS Omni Internasional ke PN Tangerang 19 Oktober lalu. Di tingkat banding, majelis hakim Pengadilan Tinggi Banten menyatakan, Prita selaku tergugat bersalah dan dihukum membayar ganti rugi material dan immaterial kepada penggugat sebesar Rp204 juta.
Saat ini dukungan bagi Prita dilakukan melalui 'Posko Koin Peduli Prita'. Salah satu posko berada di Komplek PWR, Jalan Taman Margasatwa No 60, Jatipadang, Jakarta Selatan. Di sana, masyarakat bisa menyumbangkan bantuan berbentuk uang koin untuk meringankan beban Prita membayar denda.
0 comments:
Post a Comment